Humor

Ramalan Khusus Buat Trader

Tahun depan adalah tahun ayam api. Ayam api menandakan sifat yang kuat, dan juga emosi yang meledak - ledak. Astrolog mengklaim pada awal tahun depan akan ada beberapa kesempatan yang jarang terjadi, kemudian ada kemungkinan untuk perubahan drastis, dan juga ada kesempatan - kesempatan yang akan muncuk di waktu yang tak terduga. Tahun ayam api memberikan kesempatan kepada banyak Zodiak untuk mencari bisnis baru yang bisa mengubah kehidupan.
Hati - hati dengan sifat emosi yang meledak - ledak dari sifat ayam api yang bisa mendorong Anda untuk mengambil keputusan secara tergesa - gesa dan mengalihkan Anda dari tujuan utama yang sudah direncanakan. Anda butuh konsentrasi lebih dan memprioritaskan tujuan utama Anda di tahun ayam api.
Tip: jangan lewatkan kesempatan yang menghampiri Anda, dan pikirkan implikasi dari setiap peluang yang menghampiri Anda.

[b]Ramalan bisnis: kontak - kontak yang akan berguna[/b]
Tahun ayam api adalah tahun yang baik untuk membangun jaringan bisnis dan tentu saja membutuhkan kontak - kontak yang menarik dan berguna untuk kemajuan bisnis Anda. Hati - hati juga dengan emosi ayam api yang meledak - ledak karena bisa menyebabkan konflik yang tidak terduga dengan mitra bisnis Anda.
Tip: jangan gunakan emosi dan cobalah untuk menyelesaikan setiap masalah yang timbul melalui diskusi.Dengan begitu maka Anda bukan hanya menyelesaikan masalah, namun juga bisa meningkatkan status Anda.

[b]Ramalan keuangan: ketekunan dan sukses[/b]
Ramalan mengenai keuntungan finansial di tahun ayam api merupakan sebuah berita yang sangat baik bagi trader Forex. Ayam merupakan sebuah simbol yang menghormati uang, mencintai kemewahan dan kekayaan, dan di tahun 2017 ini akan memberikan kesempatan untuk bisa meningkatkan kesejahteraan Anda. Tahun ayam api juga merupakan tahun yang baik bagi Anda yang suka bekerja keras karena akan ada keberuntungan bagi Anda.
Pada saat yang sama ayam memperlakukan uang dengan penuh rasa hormat dan tidak ingin menghambur - hamburkan uang. Sangat tidak dianjurkan untuk melakukan pembelian yang terburu - buru.
Tip: hati - hai memilih apa yang benar - benar Anda butuhkan.

Ramalan trading: tekat dan kontrol
Ayam merupakan simbol yang berani dan agresif yang akan segera pergi ke arena pertempuran tanpa ragu - ragu. Keberuntungan akan menaungi orang - orang yang berani dan tegas di tahun ayam api. Tahun ini merupakan tahun yang baik untuk mencoba strategi trading yang baru.
Perhatian: di tahun ayam api ini keberuntungan akan berpihak kepada orang - orang yang berani namun tidak sembrono. Tetap kontrol emosi ayam api yang meledak - ledak di bawah kontrol Anda. Jangan abaikan managemen resiko, gunakan stop loss, dan hindari order - order yang beresiko tinggi. Jangan langsung mengambil resiko yang besar dalam menguji strategi trading yang baru, dan hitung semua konsekuensi dari semua order yang Anda buka. ip: jadilah trader yang gigih, berani, namun tidak sembrono. Biarkan keberuntungan menaungi Anda!

3 4115

  • AGEN_FOREX
    "Tahun depan" tahun 2018 maksudnya om? Ini tahun 2017 lho. . . Tahun depan tahun 2018. . .
    Jan 27, 2017 08:29 AM
  • piterprabadi
    ini untuk spesial tahun baru imlek om... bln febuari nanti udah tahun dpan via tahun baru imlek.. he..he..
    Jan 27, 2017 10:16 AM
  • AGEN_FOREX
    Owalah. . . Hahahaha
    Jan 27, 2017 10:36 AM

GABUNG SEKARANG !

5 Anggota Terbaru

Humor Lainnya

  • Semua Humor
Copyright 2016-2025 by Forex Rebate